SELAMAT DATANG DI SMK BISMA MARGASARI

Sunday, April 10, 2011

SMK BISMA MARGASARI
TEKNIK OTOMOTIF - AKUNTANSI - TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN 
TERWUJUDNYA SEKOLAH BERNUANSA RELIGIUS, KOMPETITIF MENUJU SEKOLAH MANDIRI DENGAN BERBASIS SKILL DAN TIK 

MISI SMK BINA NUSANTARA MANDIRI (BISMA) MARGSARI
  1. Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa
  2. Meningkatkan kualitas proses pembelajaran dalam mencapai kompetensi siswa berstandar nasional
  3. Mengadakan kerja sama yang berkesinambungan dengan DU/DI ternama di Indonesia
  4. Membangun sikap disiplin, etos kerja, kepercayaan diri dan kebersamaan di dalam masyarakat yang multi kultur
  5. Meningkatkan prestasi kerja yang dilandasi komitmen dan sikap profesionalisme
  6. Membangun kemandirian, inovatif, kondusif dan akuntabel
  7. Memberikan pelayanan prima
  8. Meningkatkan kualitas dan kuantitas sarana prasarana teknologi informasi dan komunikasi

Tidak banyak lulusan SMK yang paham apa, bagaimana saya bisa memasuki dunia kerja dengan fokus (perusahaan apa, bagaimana pekerjaannya dst), akibatnya rasio kegagalan bagi para pencari kerja cukup tinggi (1:35), hal ini dipicu atas spec “ soft skill “ yang masih minimal dimiliki oleh para lulusan SMK. Dunia kerja membutuhkan lulusan yang tangguh, mandiri dan profesional. Tangguh berarti mampu berinovasi dalam bidang pekerjaannya, mandiri berarti bisa menyelesaikan tugas / pekerjaannya dengan maksimal dan memuaskan, sedangkan profesinal adalah menyelesaikan pekerjaan sesuai target, tepat waktu dan disiplin, itulah produk lulusan SMK yang diharapkan oleh Dunia Usaha dan Dunia Industri. Selain itu juga sekolah harus mempunyai relasi / mitra perusahaan yang bisa menampung lulusannya.
SMK BISMA Jembayat dengan jurusan TEKNIK OTOMOTIF, AKUNTANSI dan TKJ siap mendidik putra–putri anda dan mengantarkan samapai ke Dunia kerja yang Profesional.
FASILITAS PENDIDIKAN
-        Lokasi strategis dekat jalan Raya
-        Kegiatan Belajar Mengajar menggunakan LCD Proyektor
-        Bengkel Otomotif yang standar
-        Lab. Akuntansi
-        Lab. Komputer

MITRA SMK BISMA
  1. SMK bisa……………! itulah moto yang sering keluar untuk promosi agar mendapat simpati dari para calon siswa, namun demikian perlu kita uji dari moto tersebut, bisa dalam arti setiap lulusan SMK harus bisa diterima kerja pada perusahaan ternama. SMK BISMA JEMBAYAT siap menjawab moto tersebut, SMK BISMA Jembayat sudah menjalin mitra dengan perusahaan-perusahaan ternama di Indonesia, sehingga setiap lulusan langsung ditempatkan kerja.
  2. SMK BISMA JEMBAYAT siap mencetak lulusan mandiri, sehingga menjadi generasi yang tangguh, profesional dengan dasar agama dan akhlak yang mulia.

KEGIATAN EKSTRA KURIKULER
            Dalam rangka menuju generasi yang mandiri, selain melaksanakan Kegiatan Belajar Mengajar yang terarah, terprogram dan profesional SMK BISMA JEMBAYAT memberikan pendidikan mental lewat kegiatan ekstra kurikuler, diantaranya  :
No
Kegiatan
Sifat
Hari
1
Rohani Islam
Wajib
Senin
2
PKS
Pilihan
Selasa
3
PMR
Pilihan
Rabu
4
Volly Ball
Pilihan
Kamis
5
Pramuka
Wajib
Jumat
6
Drumband
Pilihan
Sabtu
7
Otomotif Mobil
Pilihan
Minggu

KEUNGGULAN 
SMK BISMA Jembayat telah bekerja sama dengan perusahaaan – perusahaan ternama di Indonesia
  • Penempatan tenaga kerja setelah lulusan
  • Tempat Prakerin (PKL) di Perusahaan tenama di Indonesia
  • Kegiatan ekstra kurikuler setiap hari
  • Menggunakan Kurikulum Industri
BIAYA PENDIDIKAN 
Biaya pendidikan di SMK BISMA Jembayat sangat murah dengan mengutamakan kualitas :
sangat terjangkau